• home
Home » » Cara Merawat Wajah:Tips Merawat Kulit Wajah Dengan Madu

Cara Merawat Wajah:Tips Merawat Kulit Wajah Dengan Madu

Cara Merawat Wajah:Tips Merawat Kulit Wajah Dengan Madu - Merawat wajah adalah hal yang penting bagi kaum wanita bahkan rela kehilangan uang banyak asal mendapatkan wajah sesui inginkan.karena dengan mendapatkan wajah yang sesuai di inginkan akan merasa percaya diri.Tips merawat wajah dengan madu sangatlah menghemat uang juga bisa medapatkan hasil yang sesuai sobat inginkan.bila sobat ingin mendapatkan hasil yang maksimal ikutilah langkah langkah sebagai berikut:

Kandungan Vitamin Yang Terdapat Pada Madu :


  1. Glukosa: 31.3%
  2. Maltosa: 7.1%
  3. Sukrosa: 1.3%
  4. Fruktosa: 38.2%
  5. Air: 17.2%
  6. Gula paling tinggi: 1.5%
  7. Abu (analisis kimia):0.2%

Manfaat Madu Untuk Kulit Wajah:



Madu untuk Perawatan Kecantikan :
Madu sebagai pembersih : Orang yang memiliki masalah jerawat parah dan kulit kering bisa menggunakan madu sebagai pembersih. Campur madu dengan air hangat dan gunakan untuk mencuci muka. Pijat kulit Anda selama beberapa menit, atau biarkan selama beberapa saat sebelum dibasuh dan dilembabkan.

Madu memiliki efek samping dan menyembuhkan kulit lebih cepat .
Madu dengan Susu Mentah: Campurkan Madu dan susu mentah, lalu diamkan untuk beberapa waktu. Perlu diingat, exfoliate(gosok) kulit Anda sebelum mencucinya (sebaiknya dengan dengan air hangat), sebelum Anda mengoleskan face pack apapun.

Madu untuk scrub wajah:

Menggunakan madu untuk scrub wajah bukanlah hal yang rumit. Berikut adalah dua metode yang bisa  Anda coba:
  • Madu dengan garam laut atau gula: Ambil 3 sdm  madu dan campur dengan ½ sdt garam laut atau gula. Pijat wajah Anda, kemudian mencucinya dengan air hangat.
  • Madu dengan almond dan jus lemon: Campurkan 1 sdm madu dengan 2 sdm almond yang ditumbuk halus, dan tambahkan ½ sendok teh jus lemon
Gunakan scrub ini dengan lembut dan kemudian cuci dengan air hangat setelah selesai.

Madu sebagai pencuci muka :

Face Pack Madu
Masker wajah madu bisa dikombinasi dengan banyak bahan untuk mendapatkan hasil berbeda yang diinginkan. Di bawah ini eberapa resep yang dapat Anda coba buat di rumah:

Campurkan Madu dengan susu/air mawar, tambahkan sedikit bubuk cendana dan bubuk kunyit. Campuran ini telah terbukti sebagai pencuci muka yang efektif.


Untuk kulit berjerawat:


  • Maduk dengan bubuk cendana: Siapkan madu, jus lemon dan tambahkan bubuk cendana. Oleskan pada wajah, diamkan selama minimal 30 menit dan mencucinya dengan air hangat.
  • Madu dengan lemon: Ini adalah face pack yang sangat baik,  yang membantu mengeringkan jerawat, sekaligus memudarkan noda bekas jerawat pada kulit. Madu bersifat melembabkan dan bisa menghentikan pembentukan jerawat baru. Pertama, bersihkan wajah Anda, kemudian oleskan pack ini dan biarkan berdiam selama 20 menit sebelum Anda mencuci dan melembabkannya.
  • Madu dan gandum: Oleskan campuran gandum dan madu, kemudian biarkan kering. Sebelum mencucinya, basahi terlebih dulu dan gosok dengan baik dan lembut pada kulit yang berjerawat. Pack ini juga berfungsi sebagai scrub.

Untuk kulit berminyak:


Madu dengan susu dingin dan mentimun parut: Campur madu dengan susu dingin dan mentimun parut. Oleskan pada wajah selama sepuluh menit sebelum membilasnya dengan air hangat.

Untuk kulit agar bersih:


  • Madu dan Pisang: Untuk mendapatkan wajah bercahaya dan mengurangi noda-noda pada wajah, gunakan pisang matang. Lumatkan pisang matang, campur dengan beberapa sendok madu, pijatkan pada kulit Anda, setelah itu cuci dengan air hangat.
  • Madu dengan gliserin dan kunyit: Persiapkan 1sdm madu, sejumput kunyit dan beberapa gliserin. Oleskan pada wajah Anda dan cuci setelah mengering (20 menit). Ini adalah facepack buatan sendiri untuk kulit cerah. Kunyit berguna sebagai antiseptik, dan hindari bahan yang dapat menyebabkan reaksi alergi.
  • Madu dan Tomat: Campur madu dan tomat untuk membuat pasta yang tebal. Oleskan pasta ini pada kulit Anda selama 15 menit, kemudian cuci dengan air hangat. Tomat juga membantu memutihkan, sehingga akan memberikan kulit yang terlihat bersih.


Untuk kulit agar cerah:


Madu dan Pepaya: Ambil pepaya matang dan buat menjadi bubur halus, lalu tambahkan satu sendok makan madu. Oleskan masker ini pada wajah setiap hari untuk mendapatkan kulit yang cerah.

Untuk perawatan kulit kering:


  • Madu dan Alpukat: Haluskan alpukat matang, tambahkan 2 sendok makan madu,  dan 1 sendok teh single cream. Oleskan pada wajah, diamkan selama 10 – 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat.
  • Madu dan Susu Mentah: Paket ini juga membantu untuk memudar bintik-bintik gelap dan melembabkan kulit. Campur madu dan susu mentah, pijatkan pada wajah, lalu cuci wajah hingga bersih dengan air suam-suam kuku.


Untuk anti penuaan kulit:


  • Madu ,gandum , yoghurt dan adas: campur 3 sendok makan masing-masing madu, gandum, yoghurt dan biji adas. Oleskan pada wajah dan biarkan beberapa saat, lalu cuci bersih dengan air hangat.
  • .Madu dan telur: Campurkan madu dan satu butir telur untuk membantu mengencangkan kulit Anda. Gunakan secara konsisten selama minimal 3 minggu untuk mendapat hasil yang maksimal. Serta hindari stres, dan usahakan cukup tidur setiap hari.

Untuk melembabkan dan mengendalikan jerawat :

Madu dan Onion Juice: Campurkan Madu dengan jus bawang merah, oleskan pada wajah dan bersihkan setelah beberapa saat. Campuran ini akan berfungsi untuk mengobati kerutan dini

Campurkan 1 sdm madu, 1 sdm susu, 1 sdm bubuk kunyit dan setengah sdm air perasan lemon. Oleskan pada wajah Anda, biarkan kering selama 25 – 30 menit, kemudian cuci dengan air dingin.

Manfaat :


Madu dan susu bermanfaat melembabkan kulit, sementara lemon dan kunyit membantu mengendalikan jerawat dan mencegah datang kembali.

Untuk Peremajaan Kulit:


Campurkan 1 sdm madu, 1 sdm putih telur dan setengah sdt air jeruk lemon. Kemudian Oleskan pada daerah wajah, dan diamkan selama 10 menit sebelum mencuci wajah Anda dengan air hangat.

Demikianlah manfaat madu untuk kulit kita,semoga bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment

cara merawat wajah